Bonding itu Penting: Program Edukasi Pentingnya Child-Mother Relationship terhadap Perkembangan Kognitif Anak Balita di Kelurahan Cilangkap, Depok, Jawa Barat
DOI:
https://doi.org/10.54082/jpmii.638Kata Kunci:
Hubungan Ibu-Anak, Perkembangan Kognitif, StuntingAbstrak
Mengukir masa depan cemerlang bagi generasi mendatang dimulai dengan memastikan perkembangan optimal anak balita. Namun, anak-anak Indonesia masih menghadapi tantangan kognitif, terlihat dari skor PISA 2022 yang jauh di bawah rata-rata OECD. Selain itu, prevalensi stunting sebesar 21,6% pada tahun 2022 berpotensi menghambat pertumbuhan dan perkembangan anak. Ditambah, ku-rangnya pemahaman ibu tentang hubungan emosional ibu-anak dan stimulasi kognitif juga memen-garuhi kondisi ini. Program "Bonding Itu Penting!" bertujuan untuk meningkatkan pemahaman ibu mengenai pencegahan stunting dan pentingnya hubungan ibu-anak dalam mendukung perkembangan kognitif anak balita. Program ini dilaksanakan melalui dua sesi edukasi pada 29 September dan 6 Ok-tober 2024. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi, diskusi interaktif, dan evaluasi pretest serta post-test. Sesi pertama bertema "Cegah Stunting Itu Penting!" memberikan edukasi tentang dampak stunting terhadap perkembangan kognitif. Sesi kedua berfokus pada "Bonding Itu Penting!" dan "Langkah Cerdas untuk Anak Hebat," dengan menekankan pentingnya hubungan emosional ibu-anak serta stimulasi kogni-tif berdasarkan tahapan perkembangan anak. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan pada pemahaman peserta. Pada sesi pertama, rata-rata skor pretest sebesar 60 meningkat menjadi 86 pada post-test. Sementara itu, pada sesi kedua, skor rata-rata pretest sebesar 52,22 naik menjadi 86,67 pada post-test. Evaluasi ini mencerminkan keberhasilan program dalam meningkatkan pengetahuan ibu terkait pencegahan stunting, penguatan hubungan ibu-anak, dan stimulasi kognitif sesuai tahap perkem-bangannya.
Referensi
Alam, M. A., Richard, S. A., Fahim, S. M., Mahfuz, M., Nahar, B., Das, S., ... & Ahmed, T. (2020). Im-pact of early-onset persistent stunting on cognitive development at 5 years of age: Results from a multi-country cohort study. PloS one, 15(1), e0227839.
American Psychological Association. (2023). Parents and caregivers are essential to children’s healthy development. American Psychological Association.
Kusdemawati, J. (2021). Dampak Attachment Ibu-Anak Bagi Perkembangan Dampak Attachment Ibu-Anak Bagi Perkembangan Psikososial Anak Di Masa Remaja Anak Di Masa Remaja. ROSYADA: Islamic Guidance and Counseling, 2(2), 141-148.
Khalida, R., Sulistio, I., Soko, A., Ali, I., Ramadhan, R. I., Ramadhan, R., ... & Anasyah, B. A. (2024). Sistem Deteksi Stunting Sebagai Program Intervensi Gizi di Kelurahan Teluk Pucung. Journal Of Computer Science Contributions (JUCOSCO), 4(2), 99-108.
Lanjekar, P. D., Joshi, S. H., Lanjekar, P. D., & Wagh, V. (2022). The effect of parenting and the par-ent-Child relationship on a Child's cognitive development: a literature review. Cureus, 14(10).
PISA, O. (2023). Results (volume i): The state of learning and equity in education; pisa.
Schleicher, A. (2019). PISA 2018: Insights and interpretations. oecd Publishing.
Smith, M., Robinson, L., Segal, J., & Reid, S. (2024, August 22). Attachment issues and attachment disorders in children. HelpGuide.org. https://www.helpguide.org/family/parenting/attachment-issues-in-children
Sudiati, L. E., Aditama, W., & Puryono, D. A. (2023). IoT-based Stunting Education and Early Detec-tion System for Stunting-Free Indonesia. East Asian Journal of Multidisciplinary Research, 2(12), 4855-4866.
Thompson, R. A., Laible, D., Padilla-Walker, L. M., & Carlo, G. (2019). Early moral development and attachment theory. The Oxford handbook of parenting and moral development, 21-39.
Tampy, S. T. (2020). The associations between anemia, stunting, low birthweight, and cognitive ability in Indonesian children: an analysis from Indonesian family life survey.
Wandansari, Y., & Suminar, D. R. The Maternal Role on Children's Emotional Competence Devel-opment: a Literature Review.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Hani 'Athiyya Rafi, Tin Herawati, Saprudin Saprudin

Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.